[REVIEW] N'PURE Cica Beat The Sun SPF 50 PA++++

September 6, 2021


Meskipun lagi pandemi dan disarankan untuk di rumah aja, bukan berarti kita boleh skip skincare terutama sunscreen. Sebisa mungkin kita harus tetap menggunakan sunscreen setiap hari untuk mencegah terjadinya efek samping dari sinar UV. Nah kali ini aku mau review sunscreen yang belakangan ini lagi aku pakai yaitu N'PURE Cica Beat The Sun SPF 50 PA ++++. Produk terbaru dari N'PURE ini bisa dibilang cukup menarik karna mengandung 5 varian UV Filter. Penasaran gimana reviewnya ? Keep scrolling !


Read More[REVIEW] N'PURE Cica Chocomint Clay Mask


N'PURE Cica Beat The Sun SPF 50 PA ++++



Aku akan bahas mulai dari kemasannya seperti biasa. N'PURE Cica Beat The Sun ini dibalut dengan box bertekstur doff dan berwarna hijau tua. Produk ini juga terdapat segel plastik, jadi pastikan kamu membeli produk yang tersegel rapi. Untuk logo, nama produk dan ornamen desain lain pada box terasa sedikit timbul dan glossy yang membuat desain kemasan terasa lebih premium. Which is super good !



Pada bagian samping terdapat embossed logo N'PURE, beberapa klaim produk, PAO, Logo Halal dan Logo Produk Indonesia. Pada bagian belakang box terdapat sedikit informasi mengenai Beat The Sun, Ingredients, cara pakai, BPOM, dan Exp Date.


Claim

Natural Daily Protection

SPF 50 PA++++

Moisturizing Skin



Ingredients

Water, Glycerin, Dibutyl Adipate, Butyloctyl Salicylate, Diethylamino Hydroxybenzoyl Hexyl Benzoate, Bis-Ethylhexyloxyphenol Methoxyphenyl Triazine, Pentylene Glycol, Isoamyl P-Methoxycinnamate, Polysilicone-15, Centella Asiatica Leaf Water, Inulin Lauryl Carbamate, Chrysanthemum Parthenium (Feverfew) Extract, Chamomilla Recutita (Matricaria) Extract, Sodium Acrylate/Sodium Acryloydimethyl Taurate Copolymer, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Tromethamine, Isohexadecane, Glyceryl Caprylate, Caprylyl Glycol, Polysorbate 80, Camellia Sinensis Leaf Extract, Sorbitan Oleate.


Kalau dilihat dari ingredientsnya, produk ini mengandung 5 Varian UV Filter yaitu :

Butyloctyl Salicylate - Bahan yang berfungsi untuk meningkatkan peringkat SPF, memiliki daya sebar yang baik serta dapat melembapkan kulit. (cr : incidecoder.com)

Diethylamino Hydroxybenzoyl Hexyl Benzoate - Melindungi kulit dari sinar UV A (chemical sunscreen)

Bis-Ethylhexyloxyphenol Methoxyphenyl Triazine - Merawat serta melindungi kulit dari matahari

Isoamyl P-Methoxycinnamate - Menyerap dan memantulkan sinar UV (cr: cosmeticsinfo.org)

Polysilicone-15 - Melindungi kulit dari sinar UV B (cr : incidecoder.com)


Produk ini juga mengandung bahan lainnya seperti Centella Asiatica, Feverfew, Chamomilla Recutita (Matricaria) dan  Camellia Sinensis Leaf Extract yang berfungsi sebagai anti inflamasi, antimikroba, antioksidan, menyembuhkan luka serta menenangkan kulit sensitif.


Read More[REVIEW] N'PURE Cica Clear Pad


Details

BPOM : NA18211700661

PAO : 12 M (Baik digunakan 12 bulan setelah dibuka)

Netto : 35 ml

Halal, Dermatology Tested, Alcohol Free, Paraben Free, SLS Free, Minimal Oil Free, Silicone Free, EU Alergen Free, Fragrance Free, Aman untuk Ibu Hamil dan Menyusui


CAUTIONS !
Hanya untuk pemakaian luar, jangan gunakan pada kulit yang rusak.

Lindungi kulit dari sinar matahari meskipun sudah menggunakan sunscreen


FUN FACT !

Setelah di uji oleh lembaga Eurofins, ternyata N'PURE Cica Beat The Sun mendapatkan nilai SPF 85,2, namun karna mengikuti standar BPOM jadi hanya dicantumkan SPF 50. Menurut Lembaga Eurofins, sunscreen ini juga termasuk Very High Protection loh !




Kemasan produknya adalah tube berwarna hijau doff yang senada dengan kemasan boxnya. Packagingnya juga memiliki desain yang sama dengan tulisan bertekstur timbul. Semua informasi yang tertulis pada kemasan produk ini menurutku sudah sangat lengkap dan informatif.



Tutupnya sendiri berbentuk ulir dan dibuka dengan cara diputar. Nah yang aku suka, sunscreen N'PURE ini aplikatornya transparan dan berbetuk panjang dengan ujung yang sedikit bulat, jujur aplikatornya ini membantu banget untuk aplikasiin produknya. Ujungnya tumpul dan bisa mengeluarkan produk dengan baik, kalau kena kulit pun terasa lembut karna berujung tumpul.



Teksturnya krim berwarna putih dan mudah dibaurkan, meskipun berwarna putih, sunscreen ini tidak meninggalkan whitecast. Seperti klaimnya, sunscreen ini tidak ada wewangian ya, jadi aman untuk kulit yang sensitif terhadap fragrance.


Cara pakai

Aplikasikan Cica Beat The Sun secara merata pada wajah dan leher, kurang lebih 30 menit sebelum diaplikasikan. Jangan lupa untuk aplikasikan ulang bila diperlukan atau berada di ruangan terbuka dalam jangka waktu yang lama.


Read More[MINI REVIEW] N'PURE Cica Face Sheet Mask


REVIEW



Menurutku produk ini teksturnya ringan dan mudah diratakan. Efek yang paling terasa adalah kulit jadi terasa lebih glowing dan terlihat sehat setelah penggunaan. Menurutku, produk ini juga nyaman digunakan beraktivitas karna tidak terasa lengket atau mengganggu. Selain itu, sunscreen ini juga sudah memiliki SPF dan PA yang sangat tinggi, tentunya bisa menjaga kulit lebih maksimal.


Nah namun memang saat awal-awal menggunakan N'PURE CICA Beat The Sun ini aku merasa kulitku jadi sedikit bruntusan atau ada jerawat mendem kecil-kecil gitu. Mungkin karna aku hanya membersihkan wajah dengan micellar water sebagai first cleanser sehingga ada kemungkinan kulit tidak bersih dengan sempurna. Jadi, tips dari aku, usahakan untuk menggunakan first cleanser berbasis minyak atau balm agar bisa mengangkat sisa sunscreen dan membersihkan pori-pori secara maksimal. So far, kalau bersihin mukanya bener, ga ada reaksi apa-apa sih. Tapi kalau ternyata kamu masih mengalami reaksi yang sama, berarti ada kemungkinan kamu tidak cocok dengan produk ini dan harus menghentikan penggunaan.



Oh ya, satu hal lagi yang aku sadari tentang sunscreen ini. Dalam penggunaan jangka panjang yaitu lebih dari 5-6 jam, kulitku jadi terlihat sedikit lebih gelap dibandingkan sebelumnya, atau bisa dibilang agak oxidize di kulitku. Tapi efek ini biasanya memang sering dirasakan kalau menggunakan chemical sunscreen, so, I think it's normal. Kalau mau tampak fresh kembali, usahakan untuk reapply dengan menghapus sunscreen sebelumnya terlebih dahulu, hehe.


But, overall, aku suka banget sama tekstur dan finishnya yang membuat kulit tampak sehat dan tidak membuat kulitku terasa berminyak. 


Harga : IDR 149.000,-

Where to buy ?
SHOPEE


Ada yang udah pernah coba ?
Share yuk di kolom komen !




4 comments

  1. Salah satu skincare yang jadi wishlist aku kak😭 jadi tambah kepingin deh😭🤭

    ReplyDelete
  2. spf nya tinggi jg ya kk. trus pcgkign nya jg travel friendly :)

    ReplyDelete
  3. hwaaa serius itu SPF nya ternyata 85,2 🤯
    tinggi bangeeettt!
    penasaran banget pengen cobaa!

    ReplyDelete

Hi ! You can leave me a comment (But please no SARA, and no SPAM).
Don't forget to use google account ^^
Have a nice day ❤