1. Selalu Gunakan Masker dengan Benar
Usahakan untuk menggunakan masker apabila harus pergi keluar rumah, entah itu masker sekali pakai atau masker kain. Namun belakangan ini masker scuba dan masker buff sudah tidak diperbolehkan untuk digunakan, karna jenis masker 1 ply ini dianggap tidak efektif menyaring / menangkal virus. Jadi , usahakan untuk menggunakan masker non medis minimal 3 ply agar dapat menyaring virus dan droplet.
Tapi ternyata banyak orang yang salah dalam menggunakan masker sehingga peran masker hanya berlaku sebagai "kewajiban" agar tidak terkena denda. Apa saja kesalahan yang sering terjadi ?
1. Membiarkan masker berada dibawah hidung - hal ini membuat peran masker jadi tidak optimal. Pastikan hidung dan mulut tertutup sempurna oleh masker.
2. Menurunkan masker ke dagu - hal ini tentunya tidak diperbolehkan karna bisa membuat virus menempel pada bagian dalam masker.
3. Masker longgar - salah satu hal yang cukup sering terjadi adalah masker longgar atau tidak sesuai dengan bentuk wajah. Masker longgar bisa membuat virus lebih mudah masuk.
Apabila masker harus dilepas karna ingin makan atau minum, cucilah tangan sebelum dan sesudah melepas masker. Pastikan masker dibuka dari bagian telinga, dan dilipat 2 dengan keadaan tertutup. Akan lebih baik bila menggunakan masker baru saat ingin menggunakan masker kembali.
2. Sedia Hand Sanitizer & Disinfektan
Jangan lupa untuk membawa hand sanitizer dan disinfektan kemanapun. Selalu cuci tangan atau gunakan hand sanitizer setelah menyentuh barang-barang di tempat umum. Apabila dirasa perlu, gunakan zero touch tool untuk menekan tombol lift, membuka pintu dll.
3. Rutin Konsumsi Vitamin
Usahakan untuk rutin mengonsumsi vitamin setiap hari agar daya tahan tubuh tetap baik dan terjaga, bisa dari buah-buahan atau vitamin yang dijual di apotek. Oh ya, kalau takut untuk membeli vitamin di luar rumah, ga perlu khawatir. Sekarang kita bisa beli vitamin dari rumah dengan aplikasi Halodoc. Cara belinya juga cukup mudah dan cepat loh, hihi.
Intinya harus rajin minum vitamin, karna apabila daya tahan tubuh dan sistem imun baik, tubuh akan lebih kuat untuk melawan virus Corona.
4. Jangan Keluar Rumah Bila Tidak Penting
Mengingat virus Corona menyebar dengan cepat, sebisa mungkin untuk sementara ini jangan keluar rumah / nongkrong bersama teman apabila tidak terlalu penting. Sebagai gantinya, coba group call / video call untuk tetap menjalin relasi. Hal ini tidak hanya berguna untuk menjaga diri sendiri loh, tapi juga teman dan keluarga.
5. Hindari Keramaian & Jaga Jarak
6. Lakukan Protokol Masuk Rumah
Saat pulang ke rumah, selalu semprot baju, tas, sepatu dan semua barang-barang menggunakan disinfektan sebelum masuk ke rumah. Jangan menyentuh barang-barang atau bertemu anggota keluarga sebelum mencuci tangan dan mandi. Hal simpel ini sangat penting untuk dilakukan, namun juga sering dilewatkan.
7. Hindari Menyentuh Bagian Wajah
Usahakan jangan menyentuh bagian wajah terutama mata, hidung dan mulut apabila belum mencuci tangan. Tangan bisa menjadi tempat berkumpulnya bakteri dan virus, sehingga bisa memudahkan virus masuk ke dalam tubuh.
8. Vaksin
Hal yang paling dianjurkan untuk mencegah virus Corona adalah dengan melakukan vaksin. Belakangan ini WHO mengumumkan akan mendistribusikan vaksin Corona secara bertahap. Harga vaksin corona cukup bervariatif mulai dari ratusan hingga jutaan Rupiah. Vaksin ini diperkirakan akan didistribusikan tahun depan dan akan dilakukan secara bertahap. Meskipun begitu, saat ini vaksin yang dianjurkan adalah vaksin Influenza. Vaksin ini berfungsi untuk meminimalisir komplikasi dan dianjurkan untuk lansia, anak kecil, wanita hamil, hingga pengidap penyakit kronis (source: Halodoc) Tapi sebelum melakukan vaksin, ada baiknya untuk konsultasi dulu ke dokter ya ! ^^
-------
Intinya, kalau saat ini merasa sakit jangan lupa untuk selalu melakukan konsultasi dengan dokter. Kalian juga bisa berkonsultasi dari rumah, bahkan bisa atur jadwal bertemu dokter melalui aplikasi Halodoc. Tidak hanya itu, kalian juga bisa membeli obat, vitamin bahkan daftar rapid test / swab test juga loh. One stop solution untuk kebutuhan kesehatanmu ^^
Read More : KONSULTASI ONLINE TENTANG VIRUS CORONA GRATIS DENGAN APLIKASI HALODOC
-------
Thank u ci Nata udh ngingetin untuk selalu jaga protokol kesehatan saat pandemi ini, jadi makin sadar yang tadinya udh mulai nyerah sama corona skrg jadi ada semangat lagi buat terus menjalani protokol kesehatan setiap waktu kapan dan dimana pun. Stay safe ya ci Nata ❤️❤️❤️
ReplyDeleteStay safe juga !
Deleteslalu di rumah aja.
ReplyDeletesebisa mungkin..
sama baca doa sblm kluar rumah supaya trhindar dari hal2 yg ga diingin kan 😁
iya betul, stay safe yaa hihi
DeleteSo proud of you nat..
ReplyDeleteMakin dabest ieu karya2nya..
Nyaman aku blogwalking kesini..
Keselnya ini kadang handsanitizer udah selalu dibawa, dan pakai masker. Cuma tangan suka gak bisa dikontrol kalo mau pegang mata karena kelilipan.
Dugh!
yuniarts.com
hahaha, biar betah kalau main kesini XD
DeleteIh sama ! Suka ga nyadar kalau megang muka
Belakangan ini, sejak pandemi. Makin terbiasa di rumah. Keluar kalau benar-benar butuh aja. Dan terasa banget, di Bekasi mulai lengang meski keramaian masih tetap ada :(. Tapi, sudah engga begitu macet dan membludak seperti sebelumnya
ReplyDeleteThanks for sharing ci,selalu bermanfaat banget
ReplyDelete