[FIRST IMPRESSION] Biore UV Aqua Rich Watery Essence SPF 50+/PA++++

April 11, 2019

Sunscreen adalah salah satu part yang enggak boleh di skip. Apalagi kalau setiap hari kita selalu terpapar sinar matahari karna beraktivitas di luar ruangan atau berpergian. Ternyata tidak hanya diluar ruangan, meskipun berada di dalam ruangan, kita tetap harus menggunakan sunscreen ya. Nah ada beberapa hal yang membuat banyak orang skip sunscreen, salah satunya adalah LENGKET ! Ya, sunscreen yang lengket di kulit itu memang sangat mengganggu dan bikin kulit enggak nyaman, apalagi kalau membuat kulit jadi sangat berminyak *eww. Di post kali ini aku akan review salah satu sunscreen drugstore yang cukup "booming", dan mungkin bisa dibilang aku agak telat karna baru nyobain sekarang haha. Sunscreen ini adalah Biore UV Aqua Rich Watery Essence ! Penasaran gimana first impressionnya ? Keep scrolling !


Sebenarnya aku udah lama penasaran sama produk ini, dan akhirnya baru kesampaian untuk mencoba (kebetulan aku dapet sample sizenya). Sering baca beberapa review kalau produk ini nyaman banget, tidak lengket dan ringan seperti air, bener ga ya ? Ok, aku akan review mulai dari packagingnya ya ^^


Berhubung produk ini aku punya yang sample size, tentu produknya kecil ya. Namun meskipun sample, produk ini tetap terdapat box. Boxnya dominan berwarna biru, dan terdapat informasi yang cukup detail. Pada bagian depan box tertulis bahwa Biore UV Aqua Rich adalah brand sunscreen no 1 di Jepang *(INTAGE Inc.SRI Volume share data Jan-Dec 2016).


Informasi klaim produk terdapat di bagian belakang box. Klaimnya adalah sunscreen ini terasa sangat ringan, tahan terhadap keringat dan air, dan melapisi permukaan kulit dengan daya tahan tinggi. Selain itu ada 3 keunggulan dari Biore UV Aqua Rich Watery Essence SPF 50+/PA++++, yaitu :

1.  Block Strong UV Ray : melindungi kulit dari paparan sinar UV dan mencegah timbulnya bintik hitam (dark spot) akibat sun burn. Serta, memberi perlindungan terhadap efek buruk UV-A yang mengurangi elastisitas kulit. Aku sudah pernah membahas bahaya sinar UV A dan UV B di post sebelumnya, but I'll tell you a lil' information about this again. Jadi UV A dapat menyebabkan penuaan dini seperti kerutan dan bintik hitam. Sedangkan UV B dapat menyebabkan sun burn, kulit merah / perih. Jadi, produk ini bisa mencegah masalah kulit itu ya.

2. High Durability : tidak mudah terhapus ketika berkeringat atau terkena air. Dilengkapi dengan bahan aktif pelindung sinar UV yang melapisi permukaan kulit.

3. Water Hydrate Essence : Diformulasikan dengan water capsule sehingga terasa nyaman di kulit. Mengandung beauty essence (hyaluronic acid, royal jelly extract & citrus mix*) yang membuat kulit menjadi lembab. *ekstrak buah jeruk, anggur dan lemon.


Ingredients :
Water (Aqua), Alcohol, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Lauryl Methacrylate/Sodium Methacrylate Crosspolymer, C12-15 Alkyl Benzoate, Bis-Ethylhexyloxyphenol Methoxyphenyl Triazine, Diethylamino Hydroxybenzoyl Hexyl Benzoate, Dimethicone, Ethylhexyl Triazone, Silica Dimethyl Silylate, Dipropylene Glycol, Xylitol, Dextrin Palmitate, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Dimethicone/Vinyl Dimethicone Crosspolymer, Polysilicone-9, Glyceryl Stearate, Aminomethyl Propanol, Vinyl Demothicone/Methicone Silsesquioxane Crosspolymer, Agar, Fragrance (Parfum), Isocetech-20, C30-45 Alkyl Methicone, Polyvinyl Alcohol, C30-45 Olefin, Disodium EDTA, BHT, Sodium Hydroxide, Butylene Glycol, Propylene Glycol, Citrus Grandis (Grapefruit) Fruit Extract, Royal Jelly Extract, Sodium Hyaluronate, Citrus Aurantium Dulcis (Orange) Fruit Extract, Citrus Medica Limonum (Lemon) Fruit Extract, Phenoxyethanol, Methylparaben, Butylparaben, Ethylparaben, Propylparaben.


Packaging produknya berwarna biru, ramping, kecil dan mudah dibawa kemana-mana. Kalau full sizenya mungkin kalian udah sering liat juga ya (bahkan mungkin punya hahaha), tapi versi full sizenya travel friendly juga. Semua informasi mengenai produk terdapat dalam bahasa Jepang.


Tutupnya tipe ulir yang harus diputer gitu, lubangnya sedikit besar jadi hati-hati kebanyakan ya ambilnya hehe. Dari segi tekstur, produk ini seperti lotion yang terlihat kental dan berwarna agak kekuningan (kuning muda). Namun uniknya, pada saat dibaurkan di kulit, sunscreen ini teksturnya berubah menjadi watery dan sangat mudah meresap di kulit.


Cara Pakai :
Usapkan secara merata di wajah/badan. Untuk hasil terbaik, ulangi pemakaian setelah berkeringat, setelah berenang, atau setelah handukan.

Perhatian :
- Jangan terlalu lama terpapar sinar matahari meskipun menggunakan tabir surya.
- Hindari pemakaian pada bayi, kulit sensitif dan kulit berjerawat.


Seperti namanya "watery essence", produk ini saat dibaurkan teksturnya sama seperti essence yang watery. Teksturnya ringan, sangat mudah meresap dan tidak lengket di kulit. Wanginya fresh seperti campuran lemon, dan orange gitu, mungkin dari ekstrak Citrus. Pada saat sunscreen diaplikasikan, kulit jadi sedikit lebih glowing. Menurutku untuk ukuran SPF 50+ ini ringan banget sih, jadi cocok banget untuk kalian yang skip sunscreen dengan alasan lengket !

Untuk kulitku yang berminyak, produk ini bisa dibilang works well. Karna tidak membuat kulitku tambah berminyak, dan hasilnya membuat kulitku terlihat glowing sehat. Tapi sayangnya kulitku tipe berjerawat, dan seperti boxnya, produk ini memang tidak direkomendasikan untuk kulit berjerawat. Nah, setelah aku mencoba produk ini, aku merasa timbul sedikit jerawat kecil-kecil yang bisa dibilang fungal acne. Mungkin hal ini timbul karna aku tidak cocok dengan beberapa ingredients dari produk ini. Jujur aku sangat suka tekstur dan aromanya, sangat nyaman di kulit tapi sayang tidak cocok untukku. Inget ya, ini adalah hasil di kulit aku, dan belum tentu hasilnya juga sama untuk kalian. So, it's not bad, but it's not for me.

Harga : IDR 112.500 ~ 115.800

MORE INFO :

WHERE TO BUY ?
Drugstore 𐤚 Other e-commerce on KAO 𐤚 Official Store


Don't skip your sunscreen ya ~
Nah itulah kira-kira yang bisa aku share di post kali ini.
Ada yang sudah pernah coba ? Share yuk di kolom komen !
Thanks for reading and see you on my next post ~



3 comments

  1. Been so curious about this product since few years and still have not tried this 😂😂

    Diriku masih mencari sunscreen yg affordable dan cocok.

    ReplyDelete
  2. Ohhh ini toh sunscreen populer di jepang <3 pengen coba dehhh

    ReplyDelete
  3. Suncreen terbaik yg pernah ku punya. Pas banget klo dipake lg terik bgt

    ReplyDelete

Hi ! You can leave me a comment (But please no SARA, and no SPAM).
Don't forget to use google account ^^
Have a nice day ❤